Buaya Air Asin Unggulkan Julia Gillard
Minggu, 22 Agustus 2010 – 23:23 WIB

Buaya Air Asin Unggulkan Julia Gillard
DARWIN - Seekor buaya bernama Dirty Harry yang dengan tepat menebak pemenang Piala Dunia 2010 lalu, kembali membuat prediksi untuk Pemilihan Perdana Menteri Australia. Harry memprediksi bahwa Perdana Menteri Australia saat ini, Julia Gillard bakal terpilih lagi. Harry menggunakan teknik yang sama saat memperkirakan bahwa Spanyol akan mengalahkan Belanda di Piala Dunia bulan lalu. Ia bergabung dengan gurita bernama Paul di Jerman, yang juga merhasil meramal pemenang final Piala Dunia dan tujuh pertandingan lainnya.
Harry membuat pilihannya pada hari Kamis (19/3) lalu di kandangnya yang berada di sebelah utara kota Darwin. Lantas bagaimana cara Harry membuat prediksi? Caranya adalah dengan menggantungkan bangkai ayam di bawah gambar para kandidat.
Baca Juga:
Ternyata, Harry menyambar bangkai ayam yang menjuntai di bawah karikatur Julia Gillard. Sedangkan ayam yang menjuntai di bawah gambar pemimpin oposisi, Tony Abbott, dibiarkan menggantung begitu saja.
Baca Juga:
DARWIN - Seekor buaya bernama Dirty Harry yang dengan tepat menebak pemenang Piala Dunia 2010 lalu, kembali membuat prediksi untuk Pemilihan
BERITA TERKAIT
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza
- Dukung Pernyataan Menlu Sugiono, Wakil Ketua MPR: ICJ Harus Hentikan Kejahatan Israel
- Irlandia Desak Israel segera Buka Blokade ke Gaza
- 2 Mei 1945 dan Kisah Muslim Pahlawan Pengibar Bendera Palu Arit
- Kuliah Umum di Universiti Malaya, Ibas Bahas Geopolitik, Geoekonomi dan Kekuatan ASEAN