Cek Data Honorer, Tim Pusat Datangi 33 Daerah

Cek Data Honorer, Tim Pusat Datangi 33 Daerah
Cek Data Honorer, Tim Pusat Datangi 33 Daerah
Begitu tim sudah mngantongi data lengkap, selanjutnya akan diolah di Jakarta. Ini untuk menetapkan, siapa honorer K1 itu yang bisa segera diproses berkasnya sebagai CPNS, dan siapa yang dinyatakan tidak lolos.

Tumpak menjelaskan, bagi honorer K1 yang ternyata setelah dicek gajinya bukan berasal dari APBD, maka bisa dialihkan menjadi honorer K2, yang harus ikut seleksi tertulis sesama honorer K2 untuk bisa diangkat menjadi CPNS. Namun, bagi honorer K1 yang SK pengangkatannya bermasalah atau dimanipulasi, maka akan dicoret dan tidak masuk dialihkan ke honorer K2.

Tim Terpadu akan segera disebar ke daerah yang data honorernya diduga kuat bermasalah. "Dalam waktu dekat datang karena target kita akhir Januari selesai sehingga yang dinyatakan memenuhi persyaratan, paling tidak awal Februari sudah proses pemberkasan," terangnya.

Dia juga membeberkan, ada 33 ribu pengaduan atau sanggahan terhadap data-data honorer K1 dari seluruh Indonesia. Pengaduan datang antara lain dari LSM, dari honorer sendiri, dan dari internal pemda. (sam/jpnn)

JAKARTA - Tim gabungan dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan-RB) dan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News