Ciangir Direncanakan Jadi Pusat Agro-Technopark Pemasyarakatan

Ciangir Direncanakan Jadi Pusat Agro-Technopark Pemasyarakatan
Pemukiman Pemasyarakatan Ciangir. Foto : JPG/RMOL

Sebagai Lapas yang diproyeksikan berlabel minimum security, warga binaan Permukiman Pemasyarakatan Ciangir akan dibimbing menjadi sumber daya manusia potensial sebagai bagian dari pelaku pembangunan nasional di pusat industri narapidana.

Mereka kembali menjadi manusia utuh yang mampu berkontribusi dalam kemajuan ekonomi nasional, penghasil produk bernilai ekonomi yang mampu menyokong nilai tambah perekonomian negara.

“Pembangunan pemukiman pemasyarakatan Ciangir diharapkan menumbuhkembangkan asa dan kemandirian, sebagai rumah harapan bagi narapidana, pemerintah, dan masyarakat,” tambah Utami.

Komplek pemukiman pemasyarakatan tersebut dirancang menjadi beberapa area, antara lain Area Gedung Bangunan Open Camp, Area Umum Terbuka sebagai Agro Technopark dan Agrowisata yang menjadi tempat sosialisasi pelaksanaan program pembinaan, serta Area Pembinaan Skala Industri.

Adapun warga binaan yang akan ditempatkan di Open Camp Ciangir adalah WBP dengan kategori narapidana berisiko rendah (low risk).

Yakni mereka yang telah memasuki tahap pembinaan asimilasi dan telah melalui assesmentdan penilaian perilaku.

Pembangunan Permukiman Pemasyarakatan di Ciangir menjadi bagian penting pemidanaan modern, serta merupakan terobosan progresif dan solusi pembinaan pelanggar hukum yang holistik, integral, dan komprehensif.

Cara tersebut juga merupakan metode modern untuk mendorong produktivitas warga binaan pemasyarakatan melalui kegiatan industri yang bertujuan menyiapkan calon tenaga kerja tangguh dan siap berkompetisi, selain menjadi wahana Agro-technopark dan agrowisata. (flo/jpnn)


Pemukiman Pemasyarakatan Ciangir tidak hanya akan menjadi pusat asimilasi warga binaan tetapi juga menjadi agrowisata.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News