Coret Taavi dan Gathuessy, Persija Bakal Seleksi Tiga Bek Lagi
Terus Berburu Bek Asing

jpnn.com - PERSIJA Jakarta belum menemukan bek asing yang sesuai kriteria pelatih Rahmad Darmawan. Karena itu, dua bek yang selama ini diseleksi, akhirnya batal direkrut.
Taavi Rahn dan Thierry Gathuessi, dinilai belum cukup mumpuni untuk mengawal lini belakang Macan Kemayoran, julukan Persija. Selain kurang cepat, pemain ini masih kurang maksimal dalam duel dengan striker lawan.
"Mereka batal kami ambil. Sudah dipulangkan. Ya, Karena pelatih belum cocok dengan mereka," katanya hari ini (9/1).
Pelatih Rahmad Darmawan saat dikonfirmasi membenarkan bahwa dia masih belum puas dengan performa dua bek seleksi itu. Untuk itu, dia telah memanggil bek asing lain untuk diseleksi.
Ada tiga bek asing yang akan diseleksi. Satu pemain asal Afrika, dan dua pemain dari Amerika Latin. "Nanti ada satu pemain namanya Saidou Madi yang kami tes lagi. Terus ada dua pemain lagi," tutur mantan pelatih Timnas tersebut. (upi/mas)
PERSIJA Jakarta belum menemukan bek asing yang sesuai kriteria pelatih Rahmad Darmawan. Karena itu, dua bek yang selama ini diseleksi, akhirnya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi
- 2 Drifter GT Radial Bersinar di Indonesia Drift Series 2025
- Dramatis! 3 Unggulan Keok di Gim 1 Semifinal Wilayah NBA Playoffs
- Ada Hadiah dari Bojan Hodak Seusai Persib Menjadi Juara Liga 1