Dahlan Iskan: Sekolah Masih Kurang Inspirasi

Dahlan Iskan: Sekolah Masih Kurang Inspirasi
Dahlan Iskan: Sekolah Masih Kurang Inspirasi
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyatakan selama ini pelajaran yang diberikan di sekolah-sekolah sudah cukup bagus. Lalu mengapa kemarin (20/5), Dahlan menyuruh seluruh direksi BUMN untuk mengajar ke sekolah asalnya?

"Menurut Profesor Anies Baswedan, pelajaran dari guru di setiap sekolah sudah cukup dan sudah bagus, yang kurang adalah inspirasi," ujar Dahlan di kantornya, Jalan Merdeka Selatan, Jakarta, Rabu (22/5).

Selama ini kata Dahlan, dirut BUMN dinilai orang yang telah berhasil, karena sudah mencapai tingkat direktur, untuk itu tidak ada salahnya kalau mereka berpartisipasi mengajar.

"Kalau mereka (direksi BUMN-red) mengajar setidaknya akan bilang "saya dulu seumur kamu juga pernah merasakan sekolah di sini, duduk dibangku itu. Dan sekarang saya sudah menjadi seperti ini," papar Dahlan mencontohkan.

JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan menyatakan selama ini pelajaran yang diberikan di sekolah-sekolah sudah cukup bagus.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News