Data dari Singaraja Bikin Gembira, Cepat Sekali

Data dari Singaraja Bikin Gembira, Cepat Sekali
Ilustrasi tes swab. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, BULELENG - Sebanyak 21 pasien positif COVID-19 di Kabupaten Buleleng, Bali, dinyatakan sembuh.

Jumlah tersebut mencapai 50 persen dari 42 pasien yang terkonfirmasi positif corona di Kabupaten Buleleng.

“Rata-rata kesembuhan pasien positif COVID-19 di Buleleng tergolong cepat, hanya dalam waktu tujuh hari,” kata Sekretaris GTPP COVID-19 Kabupaten Buleleng Gede Suyasa saat jumpa pers lewat video conference di Singaraja, Sabtu (9/5).

Suyasa mengatakan pasien terbaru yang sembuh adalah pasien dengan code PDP-45.

Pasien ini sembuh dalam rentang waktu hanya tiga hari sejak dirawat di RS Pratama Giri Emas 6 Mei 2020. Pasien yang berasal dari Kecamatan Tejakula ini, memiliki riwayat kontak erat dengan PDP-35.

“Selama dirawat, PDP-45 telah menjalani tiga kali tes. Hasilnya, satu kali positif dan dua kali negatif, sehingga pasien sudah diperbolehkan pulang. Kesembuhan pasien ini merupakan yang tercepat di antara pasien yang lainnya," katanya.

Ia mengaku tidak tahu tentang cara penanganan tim medis di Kabupaten Buleleng, tapi dia meyakini tim medis sudah memiliki protap khusus untuk menangani pasien yang positif COVID-19 dan terbukti menyembuhkan pasien dengan cepat.

“Saya juga kurang tahu bagaimana tim medis menangani pasien, karena mereka tidak memberikan laporan penanganannya. Apapun dan bagaimanapun caranya, yang jelas tim medis telah mengikuti protokol medical perawatan pasien dengan baik,” ucapnya.

Sudah 50 persen pasien yang terkonfirmasi positif COVID-19 dinyatakan sembuh, bahkan dalam waktu cepat.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News