Demi Keamanan, Densus Garap Penyerang Gereja di Mako Brimob

Demi Keamanan, Densus Garap Penyerang Gereja di Mako Brimob
Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri menitipkan Suliono yang menjadi pelaku penyerangan atas Gereja St Lidwina di Gamping, Sleman, Yogyakarta ke Mako Brimob Depok, Jawa Barat. Hal itu untuk menjamin keamanan selama proses pemeriksaan terhadap Suliono.

Kadiv Humas Polri Irjen Setyo Wasisto mengatakan, pemeriksaan dilakukan langsung oleh penyidik Densus 88 Antiteror. “Sekarang di Mako Brimob, dia diperiksa intensif di sana,” kata dia di Mabes Polri, Senin (19/2).

Sementara Karopenmas Divhumas Polri Brigjen Mohammad Iqbal menambahkan, pemindahan Suliono ke Mako Brimob didasari pertimbangan keamanan. "Itu pertimbangan keamanan, sesudah itu akan dilakukan pengembangan," kata dia.

Suliono menyerang Gereja Santa Lidwina di Sleman, Yogyakarta pada Minggu lalu (11/2). Akibatnya, seorang romo, tiga jemaat dan seorang polisi menjadi korban.(mg1/jpnn)

 


Polri telah menitipkan Suliono yang menjadi pelaku penyerangan Gereja St Lidwina di Mako Brimob Kelapa Dua, Depok Jawa Barat. Hal itu demi alasan keamanan.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News