Demo di 3 Titik, Mahasiswa-Pemuda Desak Hasto Kristiyanto Segera Ditangkap

jpnn.com, JAKARTA - Koalisi Mahasiswa Pemuda Nusantara (KMPN) mendesak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) agar dapat segera menangkap Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dalam kasus suap dan perintangan penyidikan.
Koordinator KMPN Amril Loklomin menilai penangkapan terhadap Hasto menjadi sangat penting lantaran perannya telah terungkap secara jelas dalam sidang praperadilan di PN Jaksel beberapa waktu lalu.
"Hasto Kristiyanto mengatur, mengendalikan, menyuruh melakukan seluruh perbuatan jahat. Mulai dari mengatur agar Harun Masiku ditempatkan pada Dapil Sumsel I yang merupakan basis massa PDIP padahal bukan basis massa Harun Masiku," ujarnya dalam aksi di KPK, Senin (10/2).
Selain itu, Amril mengatakan dalam persidangan Hasto juga terbukti terlibat dengan menekan Riezky Aprilia untuk mundur sebagai anggota DPR RI terpilih. Hasto, kata dia, juga menugaskan Agustina Tio untuk menyuap Komisioner KPU RI Wahyu Setiawan.
Dalam perkembangannya, Hasto kemudian turut terlibat untuk menghalangi upaya penegakan hukum penyidik KPK dengan cara menyuruh Harun Masiku merendam HP yang digunakannya. Kemudian mengatur keterangan saksi untuk menghilangkan jejak keterlibatannya dalam perkara itu.
"Menyuruh AKBP Hendy Kurniawan untuk menghalangi OTT KPK terhadap Harun Masiku di PTIK dan memerintahkan Firli Bahuri untuk mengembalikan penyidik yang menangani kasus Harun Masiku," jelasnya.
Lebih lanjut, Amir juga menyinggung hasil survei dari LSI yang mencatat ada 77 persen masyarakat yang percaya bahwa Hasto terlibat dalam kasus Harun Masiku. Artinya, kata dia, publik tidak lagi dapat dibodohi oleh drama atau sandiwara yang tengah dilakukan Hasto saat ini.
"Artinya rakyat Indonesia sudah tau jika Hasto Kristiyanto dalang dibalik suap kasus Harun Masiku.? Tangkap Hasto Kristiyanto, permasalahan selesai," tuturnya.
Sejumlah mahasiswa menggelar aksi demo menuntut Hasto Kristiyanto segera ditangkap.
- Usut Kasus Dugaan Korupsi di Dinas PU Mempawah, KPK Sudah Tetapkan 3 Tersangka
- Ray Rangkuti Kritik Kinerja KPK, Kasus Hasto Dikejar, Tetapi Bobby Diundang Koordinasi
- KPK Periksa 3 Saksi Lagi untuk Kasus Cuci Uang Andhi Pramono
- Usut Korupsi Tol Trans-Sumatera, KPK Periksa Petinggi PT Indonesia Infrastructure Finance
- Sahroni Puji Keberhasilan Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri Tingkatkan Hasil Panen Jagung
- KPK Periksa 2 Anggota DPR Terkait Dugaan Tipikor Dana CSR Bank Indonesia