Demokrat Tak Mau Disebut Setuju Amandemen UUD
Rabu, 20 Mei 2009 – 19:18 WIB

Demokrat Tak Mau Disebut Setuju Amandemen UUD
JAKARTA - Sikap Partai Demokrat mengambang, terkait usulan amandemen V UUD 1945 yang terus digulirkan Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Demokrat menghendaki usulan amandemen itu tidak diproses secara terburu-buru. Partainya Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu juga mengusulkan perlunya dibentuk tim ahli yang bertugas menggodok naskah akademis usulan amandemen tersebut. Dijelaskan Agus, partainya mendukung ide DPD, asalkan diproses secara komprehensif. Saat moderator diskusi menyatakan apakah dengan demikian Demokrat setuju amandemen, buru-buru Agus memotongnya.
Ketua Fraksi Partai Demokrat di MPR, Agus Hermanto mengakui, partainya dari dulu belum memberikan persetujuan mengenai usulan amandemen itu. Namun dia mengatakan bahwa sikap partainya bisa berubah, jika konsep amandemen itu sudah jelas.
Baca Juga:
"Dulu nuansanya masih (untuk kepentingan) DPD. Mestinya harus visioner, melihat jauh ke depan. Harus ada masukan dari ahli yang mengkaji pasal demi pasal, karena perubahan satu pasal punya pengaruh kepada pasal lain," ungkap Agus Hermanto, dalam diskusi bertema "Visi Capres Terhadap Amandemen UUD 1945", di gedung DPD, Senayan, Rabu (20/5).
Baca Juga:
JAKARTA - Sikap Partai Demokrat mengambang, terkait usulan amandemen V UUD 1945 yang terus digulirkan Dewan Perwakilan Daerah (DPD). Demokrat menghendaki
BERITA TERKAIT
- Golkar Jabar Ganti 2 Ketua DPD Kota/Kabupaten, Dinilai Abaikan Amanah Bahlil
- Aktivis Sayangkan Bawaslu Banggai Tidak Akui Adanya Laporan Politik Uang di Simpang Raya
- Refleksi Hardiknas 2025, Lita Nilai Kesenjangan Pendidikan Masih Jadi Tantangan Besar
- Legislator Tak Setuju Satgas PHK Prabowo Mengambil Alih Tugas Kemenaker
- Dasco Dinilai Tunjukkan Gaya Kepemimpinan DPR yang Aspiratif
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!