Detik-Detik Oknum Polisi Bripda JM Aniaya 3 Warga saat Minum Miras, Ini Pemicunya

"Saat kejadian tersebut terjadi upaya mediasi dengan keluarga korban yang dilakukan Ketua RW dan perangkat keamanan RW dengan kesepakatan keluarga terlapor siap membayar semua biaya pengobatan para korban," ujar Aries.
Namun, belakangan ternyata permasalahan ini tetap dilaporkan serta diproses, dan saat ini pelaku sudah diamankan dan ditahan di Polsek Baguala.
Bripda JM juga telah ditetapkan sebagai tersangka dan proses penyidikan masih berjalan.
Polda Maluku tetap menyayangkan perbuatan oknum anggota tersebut yang melakukan perbuatan minum keras bersama warga dan melakukan penganiayaan terhadap remaja apa pun alasannya.
“Seharusnya bila benar terjadi pencurian, maka ditindaklanjuti sesuai proses hukum, bukan dengan main hakim sendiri dengan melakukan penganiayaan,” ujarnya.
Polda Maluku masih melakukan penyelidikan terhadap kedua pihak baik oknum anggota maupun para remaja korban yang sering mengganggu ketertiban umum.
"Khusus anggota akan ditindak tegas baik secara pidana maupun kode etik bila terbukti bersalah,” ucapnya.(ant/jpnn)
Beginilah detik-detik oknum polisi Bripda JM aniaya tiga warga yang juga tetangganya seusai minum miras. Konon inilah pemicunya.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Polisi Klaim Botol Miras di Kantor Gubernur Jateng Jadi Bahan Molotov May Day
- Miras Masuk Lapas Bukittinggi, Puluhan Napi Keracunan, 1 Orang Tewas
- Dor, Dor, Dor! Oknum Polisi Ini Terkapar Ditembak Petugas BNN
- Gegara Gerai Miras, Warga Kampung Sawah Ancam Geruduk Kartika One Hotel
- Kasus Bocah Tewas Terbakar di Tangerang, Pacar Ibunya Menghilang
- Camat Jagakarsa Buka Suara soal Penolakan Gerai Miras di Kartika One