Detik-detik Pelajar Dirampok saat Menongkrong di Kecamatan Borobudur, Ngeri

Detik-detik Pelajar Dirampok saat Menongkrong di Kecamatan Borobudur, Ngeri
Pelaku perampokan terhadap pelajar ditangkap jajaran Polres Magelang. Foto: Humas Polres Magelang

jpnn.com, MAGELANG - Satuan Reskrim Polres Magelang menangkap tiga pelaku pencurian dan kekerasan terhadap seorang pelajar.

Peristiwa perampokan itu terjadi pada Minggu 29 Agustus 2021, di jalan raya sebelah Utara lapangan Kujon, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.

Ketiga pelaku berinisial YNS, AV dan satu lagi masih berusia 17 tahun. Ketiganya merupakan warga Kota Magelang.

Kapolres Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun, S.H., S.I.K., melalui Kasat Reskrim Polres Magelang AKP Muhamad Alfan Armin menjelaskan kronologis kejadian.

Kejadian bermula saat korban datang bersama dua orang temannya untuk menongkrong di samping lapangan Kujon itu.

Saat sedang asyik menongkrong, korban tiba-tiba didatangi tiga orang pelaku dengan menggunakan kendaraan Matic.

"Kunci kendaraan korban ini diambil pelaku, kemudian korban dipukul, kemudian pelaku merampas handphone korban," jelas Kasat Reskrim AKP Muhamad Alfan Armin, Kamis (14/10).

Saat itu korban lari untuk menghindar. Namun, saat korban kembali kendaraannya sudah tidak ada, dibawa oleh para pelaku. Korban lantas lapor ke kantor polisi.

Seorang pelajar dirampok atau menjadi korban perampokan di Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News