Di Hajatan Golkar, Luhut Kembali Bicara soal Pengibulan

Di Hajatan Golkar, Luhut Kembali Bicara soal Pengibulan
Luhut Panjaitan. Foto: Cecep M/dok.JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan tampaknya masih kesal kepada Amien Rais yang menyebut program bagi-bagi sertifikat tanah Presiden Joko Widodo sebagai "pengibulan".

Dia mengungkit lagi pernyataan Amien itu saat berpidato di acara Orientasi Fungsionaris Partai Golkar, Red Top Hotel, Pecenongan, Jakarta Pusat, Minggu (25/3).

Menurut Luhut, Indonesia saat ini terus bergerak ke arah lebih baik. Namun, selalu ada pihak yang menyebarkan kebohongan tentang kondisi negeri dan kinerja pemerintah.

"Kita (Indonesia) ini hebat, tapi banyak diintervensi dengan berita yang tidak benar, yang ramai itu mengenai pengibulan, siapa yang mengibul?" kata Luhut.

Luhut mengingatkan, jika berbicara dengan dilengkapi data, pernyataan yang telah dilontarkan bisa dipertangungjawabkan. Berbeda dengan pernyataan tanpa data.

Menurutnya, berbicara tanpa data sama saja membohongi publik. Karena itu, dia berharap kader Golkar tidak mencontoh pihak-pihak yang kerap berbicara tanpa data.

"Siapa yang ngibul. Zaman sekarang mau ngibul kan tidak benar. Jadi anda berbicara data saja. Jadi kalau berbicara dengan data, data bisa dipertanggunjawabkan," ujarnya. (nes/rmol)


Menko Maritim Luhut Binsar Panjaitan tampaknya masih kesal kepada Amien Rais yang menyebut program bagi-bagi sertifikat tanah sebagai pengibulan


Redaktur & Reporter : Adil

Sumber RMOL.co

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News