Didukung Swordfish Solutions, Hyppe Siap Melantai di Nasdaq

Didukung Swordfish Solutions, Hyppe Siap Melantai di Nasdaq
Aplikasi Hyppe karya anak bangsa akhirnya telah resmi dirilis pada 12 Januari 2022 lalu. Foto: tangkapan layar

"Penandatangan MoU ini akan menjadi salah satu strategi kita agar Hyppe bisa menembus 10 juta pengguna di Indonesia," kata Magindran dalam keterangannya.

"Mari kita dukung terus aplikasi karya anak bangsa agar dapat mendunia, karena melalui MoU ini, Swordfish Solutions SDN BHD berkomitmen untuk membawa Hyppe listing di bursa Nasdaq, dan menjadikan Hyppe 1 billion dollar company," tambahnya.

Hyppe sendiri adalah aplikasi media sosial buatan Indonesia yang memberikan akses kepada para content creator untuk bertransaksi jual beli konten yang mereka buat antar sesama pengguna.

Selain memberikan hak milik konten dalam bentuk sertifikat, Hyppe juga menggunakan kecerdasan buatan yang disebut Fingerprint Combat untuk mencegah pembajakan konten. (dil/jpnn)

Kerja sama dengan Swordfish diharapkan dapat merealisasikan target Hyppe menggaet 10 juta pengguna dan menembus bursa saham Nasdaq


Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News