Diluncurkan Bersamaan, Honor 8X Ungguli Dua Produk Xiaomi

Diluncurkan Bersamaan, Honor 8X Ungguli Dua Produk Xiaomi
Honor meluncurkan produk terbarunya yakni Honor 8X. Foto dok Honor

jpnn.com, JAKARTA - Pertarungan antara smartphone pada tahun ini terasa sangat sengit, terutama di kelas menengah atau mid-end yang menawarkan fitur menawan dengan harga terjangkau.

Hanya berselang beberapa jam, Honor meluncurkan Honor 8X, adapun Xiaomi meluncurkan sekaligus dua produk bersamaan, yaitu Redmi Note 6 Pro dan Xiaomi Mi 8 Lite.

Honor justru malah digadang-gadang bisa menjadi Mi Killer untuk berbagai lini produk Xiaomi di Indonesia.

Xiaomi merilis Redmi Note 6 Pro dan Mi 8 Lite satu jam lebih cepat dibanding Honor 8X yang diluncurkan pukul 15:00 WIB. Meski waktu peluncuran produk lebih dulu dilakukan Xiaomi yang sudah eksis di Indonesia, bukan berarti performa Honor 8X ketinggalan.

Desain cantik Honor 8X juga dilengkapi dengan teknologi Chip on Film (COF) yang membuat Honor 8X punya rasio screen-to-body terbesar di kelasnya, hingga 91%. Bezelnya juga sangat tipis dengan bentang layar 6,5 inci beresolusi 1080 x 2340 piksel Full HD+. Tampilan layar ini tidak ditemui di Redmi Note 6 Pro, karena besar layarnya hanya 6,26 inci dengan resolusi 1080 x 2280 piksel, lebih kecil dibanding Honor 8X. Layar Mi 8 Lite pun hanya 6,26 inci dengan resolusi layar yang juga lebih kecil.

Pilihan RAM dan memori internal Honor 8X juga lebih besar, dengan kapasitas 4 GB/128 GB. Ini juga masih bisa diperbesar dengan memori eksternal hingga 400 GB. Sedangkan Redmi Note 6 Pro memiliki pilihan RAM dan memori internal 3 GB/32 GB atau 4 GB/64 GB. Adapun Mi 8 Lite hanya memiliki versi RAM dan memori internal 4 GB/64 GB.

"Teknologi kamera juga bisa diadu, karena sama-sama sudah memiliki teknologi AI Camera System yang menjamin hasil apik dari tangkapan lensa. Honor 8X dilengkapi dual kamera belakang resolusi 20 MP dengan bukaan f/1,8 untuk hasil low light yang baik dan kamera lensa bokeh 2 MP. Sedangkan Redmi Note 6 Pro mewarisi kamera Redmi Note 5 AI yang sudah baik, dual kamera resolusi 12 MP bukaan f/1,9 dan kamera 5 MP depth sensor," jelas Presiden Honor Indonesia James Yang, di sela-sela acara peluncuran Honor 8X, di Jakarta, Selasa (6/11).

Honor 8X dibekali baterai berkapasitas 3750 mAh dan fitur pengamanan fingerprint di belakang. Sementara Redmi Note 6 Pro hadir dengan baterai kapasitas 4000 mAh dan Mi 8 Lite justru hadir dengan kapasitas baterai hanya 3350 mAh. Secara kapasitas, baterai Redmi Note 6 Pro memang lebih besar, tapi tak berarti unggul. Sebab, konsumsi baterai juga dipengaruhi oleh kinerja prosesor, dan Honor 8X memiliki prosesor yang diklaim mampu mendukung penggunaan baterai lebih irit.

Ponsel Honor 8X yang baru diluncurkan digadang-gadang sebagai Mi Killer atau pembunuh Xiaomi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News