Dirjen Yankes Kemenkes Apresiasi Bupati Sidoarjo menjadi Satu-satunya Kabupaten yang Memiliki RS Kelas A

RSUD Sidoarjo kini memiliki beberapa layanan unggulan, antara lain MRI 3 Tesla, layanan intevensi jantung, ESWL (pemecahah batu ginjal dari luar tubuh), CT Scan, Brakhiterapi, Radioterapi (instalasi layanan kanker terpadu), Kemoterapi serta Home care dan Dialisis.
Layanan-layanan tersebut menjadi salah satu faktor penilaian menuju rumah sakit kelas A.
Dirjen Pelayanan Kesehatan Kemenkes Azhar Jaya mengapresiasi keseriusan Pemkab Sidoarjo dalam meningkatkan status RSUD Sidoarjo menjadi Kelas-A.
Menurut Azhar, proses menjadi Kelas-A tidak mudah dan penilaiannnya cukup ketat.
Banyak penilaian yang dilakukan lembaganya, mulai dari SDM nya, peralatannya sampai manajemennya.
"Semua harus kami nilai karena kami harus pastikan bahwa rumah sakit ini bisa menjadi rujukan tertinggi di Indonesia rumah sakit Kelas-A," tutur Azhar.
Dengan berubahnya status menjadi Kelas-A, RSUD Sidoarjo juga telah dianggap berkontribusi nyata terhadap pengembangan pelayanan kesehatan di Indonesia, bukan hanya di Sidoarjo dan Jawa Timur.
"Jadi, rumah sakit ini nanti didesain bukan hanya untuk masyarakat Sidoarjo atau Surabaya Raya, namun juga harus menerima rujukan dari provinsi lain," ujarnya.
Kementerian Kesehatan secara resmi menerbitkan izin RSUD Sidoarjo menjadi RS kelas A dari sebelumnya Kelas B.
- Cara Jalin Foundation Dorong Remaja Laki-Laki untuk Berhenti Merokok
- RS Permata Keluarga Hadir di Summarecon Bekasi
- Imbauan MenPAN-RB & BKN Tak Ampuh, Honorer K2 Teknis Tetap Diputus Kontrak
- PTM Capai 73%, Workshop FIA & GAPMMI Bedah Strategi untuk Hadapi Tantangan Kesehatan
- Otoritas Gaza Tuduh Israel Tangkap 360 Tenaga Kesehatan
- Waduh, 2 Jarum Utuh Tertinggal di Tubuh Gladys Pascaoperasi di MRCCC Siloam Semanggi