Ditanya Uang Ratusan Juta di Mobilnya, Bupati Ojang Bungkam

Ditanya Uang Ratusan Juta di Mobilnya, Bupati Ojang Bungkam
Bupati Subang Ojang Sohandi keluar dari Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (12/4). Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA -- Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) mendalami kemungkinan masih ada uang lain, selain Rp 528 juta yang diberikan atau dijanjikan  Bupati Subang, Jawa Barat, Ojang Sohandi, kepada jaksa Kejaksaan Tinggi Jawa Barat Deviyanti Rochaeni dan Kejati Jawa Tengah Fahri Nurmallo.

Diduga ada commitment fee dalam jumlah lain antara Ojang dan dua anak buah Jaksa Agung Prasetyo itu agar sang bupati aman di perkara korupsi dana Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Kabupaten Subang 2014.

Wakil Ketua KPK Laode M Syarif juga menegaskan jumlah uang belum jelas. "Itu yang masih diperiksa oleh penyidik-penyidik KPK. Belum jelas commitment fee nya," kata Laode di markas KPK, Selasa (12/4).

Ojang yang dikonfirmasi soal commitment fee ke jaksa, bungkam. Keluar dari markas KPK, Selasa (12/4) sore, Ojang tak menjawab perihal commitment fee dan untuk siapa saja duit suap akan diberikan.

Ojang terus melangkah menerobos kerumuman wartawan menuju mobil tahanan KPK yang sudah menunggunya. Sementara soal duit Rp 385 juta yang ditemukan penyidik di mobilnya, Ojang juga tak menjawab. (boy/jpnn)



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News