Ditinggal Sembahyang, Rp 300 Juta Hilang

Ditinggal Sembahyang, Rp 300 Juta Hilang
Uang. Ilustrasi Foto: Toni Suhartono/Indopos

Sebab, bosnya tidak sampai bercerita secara detail terkait hal tersebut. Yang jelas, uang itu hilang di dalam kamar.

Rumah yang berada tepat di depan SD Setia Budi itu ditempati lima orang.

Selain Indra dan Cik Mely, tiga karyawannya menginap di rumah bercat putih tersebut.

"Termasuk saya," ucapnya.

Izah menuturkan, tidak ada yang tahu kronologi pencurian tersebut secara pasti. Sebab, semua orang sudah di pasar untuk menata barang dagangan.

"Sudah buka mulai pukul 07.00," ungkap perempuan yang 20 tahun bekerja kepada Cik Mely itu.

Jawa Pos sempat berkunjung ke rumah korban di Jalan Setia Budi Nomor 18.

Namun, tidak ada orang di rumah. Pagar besi dikunci rapat. Baik pintu depan maupun belakang rumah.

Pemilik rumah dan penjaga tidak mengetahui kronologi pencurian uang ratusan juta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News