Djarot Serukan One for All dan All For One di Apel Harkitnas

Djarot Serukan One for All dan All For One di Apel Harkitnas
Djarot Saiful Hidayat. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat menjadi inspektur upacara pada apel peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) di Monas, Jakarta, Sabtu (20/5).

Djarot dalam sambutannya sempat menyinggung mengenai Pemilihan Gubernur (Pilgub) DKI 2017. Dia berharap peristiwa yang terjadi di pilgub bisa menjadi pembelajaran bagi warga untuk tetap bersatu. 

"Saya ingatkan bahwa pilgub bagian dari demokrasi, kenapa mesti tercerai berai? Pilgub ini menjadi pelajaran dan dapat menjadi pelajaran bagi daerah lain, agar tidak mengalami hal serupa," kata Djarot. 

Mantan Wali Kota Blitar itu menegaskan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI memiliki tanggung jawab untuk menyelamatkan warga di ibu kota. Sebab, warga Jakarta merupakan bagian dari wadah negara Indonesia. 

"Jangan sampai kita menghalalkan segala cara untuk kepentingan egoisme semata, tapi kita harus melakukan untuk keselamatan warga Jakarta," tutur Djarot. 

Dia mengajak jajaran Pemprov DKI untuk memperkukuh kesatuan, menjaga UUD 1945, dan merawat Pancasila. Djarot pun menyampaikan terima kasih kepada jajaran pemprov yang telah melayani warga tanpa diskriminasi.

"Karena, kami adalah one for all and all for one. Satu untuk semua, semua untuk satu," ucap Djarot.(gil/jpnn)


Pelaksana tugas (Plt) Gubernur DKI Djarot Saiful Hidayat menjadi inspektur upacara pada apel peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) di


Redaktur & Reporter : Gilang Sonar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News