Dua Mayat Ditemukan di Hotel Lokasi Emmy Awards
Minggu, 24 Juni 2012 – 20:02 WIB

Dua Mayat Ditemukan di Hotel Lokasi Emmy Awards
BEVERLY HILLS - Dua orang ditemukan tewas dalam insiden pembunuhan yang diikuti bunuh diri di hotel mewah Beverly Hilton di Beverly Hills, California, Amerika Serikat. Kejadian ini berlangsung hanya beberapa jam sebelum pelaksanaan perhelatan insan televisi AS, Daytime Emmy Awards di hotel tersebut. Polisi juga tidak berkomentar mengenai dugaan keterkaitan antara kematian 2 orang tersebut dengan pelaksanaan penganugerahaan Piala Emmy. Hotel mewah yang dimiliki keluarga besar sosialita Hollywood Paris Hilton tersebut sebelumnya juga menjadi lokasi kematian tragis diva pop legendaris Whitney Houston pada Februari lalu.
Petugas Kepolisian Beverly Hills Letnan Mark Rosen mengatakan petugas yang merespon adanya penembakan Jumat (22/6) tengah malam lalu menemukan seorang pria dan wanita. Dikutip dari Associated Press, Minggu (24/6), pria yang tewas itu berumur sekitar 60-an, sedangkan sang wanitanya berusia sekitar 50-an.
Menurut polisi, keduanya mati akibat luka tembak. Namun polisi menolak memberi informasi lebih mengenai identitas 2 orang tersebut ataupun hubungan keduanya serta detail penembakan.
Baca Juga:
BEVERLY HILLS - Dua orang ditemukan tewas dalam insiden pembunuhan yang diikuti bunuh diri di hotel mewah Beverly Hilton di Beverly Hills, California,
BERITA TERKAIT
- Donald Trump Sebut Industri Film di AS Sekarat
- Trump Tegaskan Iran Tak Boleh Memiliki Nuklir untuk Alasan Apa pun, Pelucutan Total!
- 2 Kapal Wisata Terbalik di China, 3 Orang Tewas & 14 Hilang
- Berulah di Medsos, Donald Trump Pamer Fotonya Berpose ala Paus Vatikan
- Sekjen PBB Tegaskan Serangan Israel Pelanggaran Terhadap Kedaulatan Suriah
- Uni Eropa Mendesak Israel Segera Cabut Blokade & Buka Akses Bantuan ke Gaza