Dukung Aksi Palestina, BAZNAS Kerahkan Tenaga Medis

Dukung Aksi Palestina, BAZNAS Kerahkan Tenaga Medis
Tenaga medis BAZNAS. Foto: Humas

jpnn.com, JAKARTA - Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) akan menerjunkan 100 tanaga medis, relawan, tenaga rescue, dan amil untuk melayani peserta Aksi Indonesia Bersatu untuk Palestina di seputaran Monumen Nasional (Monas), besok, Minggu (17/12).

Aksi yang dilakukan sebagai bentuk kepedulian atas tertindasnya Bangsa Palestina ini rencananya akan diikuti oleh dua juta orang dengan pakaian serba putih.

Saat ini BAZNAS sedang melakukan persiapan agar dapat optimal dalam melayani para peserta aksi yang dipimpin oleh Ketua MUI, KH Ma'ruf Amin tersebut.

Aksi BAZNAS dipusatkan di Tenda Layanan yang terletak di luar arena aksi utama, di sekitar Monas.

Di dalam posko tersebut, BAZNAS juga memberikan layanan dapur air, tenda istirahat, layanan informasi orang hilang dan layanan kedaruratan.

Deputi BAZNAS, Arifin Purwakananta mengatakan, BAZNAS menyiapkan layanan penuh untuk para peserta aksi sebagai bentuk dukungan moral kepada rakyat Palestina dan Muslim di dunia.

"Rumah Sehat BAZNAS (RSB), BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) dan Layanan Aktif BAZNAS (LAB) akan memaksimalkan tugasnya dalam pelayanan umat pada koridor kerja masing masing," kata Arifin dalam siaran tertulis, Sabtu (16/12).

Dia mengatakan, amanah umat yang dipercayakan kepada BAZNAS, utamanya ialah untuk memberikan pelayanan terbaik dalam perjuangan keumatan seperti dalam aksi ini.

BAZNAS akan menerjunkan 100 tanaga medis, relawan, tenaga rescue & amil untuk melayani peserta Aksi Indonesia Bersatu untuk Palestina di Monas, Minggu (17/12).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News