Dukung Dokter Richard Lee, Nikita Mirzani: Kenapa Baper sih itu Ibu-ibu, Katanya Sudah Hijrah

jpnn.com, JAKARTA - Nikita Mirzani turut memberikan dukungan dan semangat kepada Dokter Richard Lee, yang memutuskan untuk berhenti sementara mengulas kosmetik berbahan berbahaya.
Keputusan itu diambil dr Lee setelah dipolisikan Kartika Putri ke Mapolda Metro Jaya dan telah menjalani pemeriksaan sekali.
Nikita terlihat menuliskan komentar diunggahan dr Lee.
Ibu tiga anak ini menyesalkan keputusan sang dokter, sebab Nikita mengaku suka dengan konten menguak krim berbahaya.
Meski tidak menyebutkan nama, komentar Nikita diduga menyindir Kartika.
“Yah kenapa quit sih, kan benar yang diomongin lagian kenapa baper sih itu ibu-ibu. Katanya sudah hijrah, hadeuh, semangat lah dokter,” tulis Nikita.
“Jangan lama-lama quit-nya gue demen banget lihat konten lu,” tegas Nikita.
Tak hanya Nikita, beberapa artis juga menyayangkan keputusan sang dokter seperti Denny Sumargo dan Dinar Candy.(chi/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Nikita Mirzani mengaku menyukai konten yang dibuat Dokter Richard Lee yang kerap mengulas kosmetik abal-abal.
Redaktur & Reporter : Yessy
- 3 Berita Artis Terheboh: Nikita Mirzani Belum Disidang, Ruben Onsu Bicara soal Mualaf
- 3 Berita Artis Terheboh: Eriska Pisah dari Young Lex, Masa Penahanan Nikita Diperpanjang
- Nikita Mirzani Belum Disidang setelah 2 Bulan Ditahan, Ada Apa dengan Kasusnya?
- Masa Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang, Polisi Beri Penjelasan
- Masa Penahanan Nikita Mirzani Diperpanjang, Kuasa Hukum Bilang Begini
- Masa Penahanan Nikita Mirzani dan Asisten Kembali Diperpanjang