Edy Mulyadi Bikin Heboh, Tagar #TangkapEdyMulyadi Trending, PKS Buka Suara
Senin, 24 Januari 2022 – 11:13 WIB

Gambar Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Dok ANTARA
jpnn.com, JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) buka suara terkait pernyataan "tempat jin buang anak" yang diutarakan Edy Mulyadi yang viral di media sosial.
PKS terseret dalam pernyataan tersebut lantaran Edy Mulyadi pernah menjadi calon legislatif pada Pemilu 2019 lalu.
Melalui akun resmi PKS di Instagram @pk_sejahtera, Juru Bicara PKS Ahmad Mabruri menyampaikan pernyataan Edy Mulyadi tentang Kalimantan tidak ada sangkut pautnya dengan PKS.
Mabruri membenarkan Edy Mulyadi memang pernah menjadi caleg PKS, tetapi setelah proses pemilu usai hingga kini dia tidak aktif di struktur level manapun dan bukan pejabat struktur PKS.
PKS buka suara setelah terseret pernyataan Edy Mulyadi tentang IKN tempat jin buang anak hingga tagar #TangkapEdyMulyadi trending
BERITA TERKAIT
- Bersama Koalisi Pemerintah, PKS Makin Kukuh Melayani & Membela Rakyat
- PKS Instruksikan Kader di Pos Menteri & Kepala Daerah Menyukseskan Program Prabowo
- Aboe Bakar: Kepala Daerah dari PKS Harus Selaras dengan Prabowo
- DPR & MenPAN-RB Fokus Pemindahan ASN ke IKN, Honorer Kecewa
- Kemendagri Beber Alasan Penunjukan Balikpapan Jadi Tuan Rumah Peringatan Hari Otda 2025
- Gus Khozin Kritik Tugu Titik Nol IKN yang Viral di Medsos