Ekspor Domba Australia ke Timteng Dikurangi di Saat Panas

Ekspor Domba Australia ke Timteng Dikurangi di Saat Panas
Ekspor Domba Australia ke Timteng Dikurangi di Saat Panas

Pemimpin Oposisi Bill Shorten mengatakan partainya menunggu review yang dilakukan Dr McCarthy sebelum memutuskan langkah selanjutnya.

Namun setelah laporan ABC mengungkap peringatan seorang eksportir kepada pemerintah mengenai risiko kapal-kapal ternak yang tua, Partai Buruh langsung mengumumkan tekad mereka menghentikan ekspor ternak domba.

Kelompok-kelompok perlindungan hewan menginginkan industri ekspor ini dihentikan. Mereka menjanji menyumbangkan dana untuk mendukung para peternak untuk keluar dari industri ini.

RSPCA dan Animals Australia, misalnya, masing-masing akan menyumbang $ 500.000. Kedua organisasi ini yang membocorkan rekaman video kondisi ternak di kapal Awassi Express.

Mereka juga mendesak pemerintah Australia menyiapkan dana untuk itu.

Animals Australia menuding pengumuman review yang dilakukan pemerintah hari ini tidak lebih sebagai upaya melindungi para ekspoertir, bukan melindungi kesejahteraan hewan ternak.

Diterbitkan oleh Farid M. Ibrahim dari artikel ABC Australia.



Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News