Elitery Catat Pertumbuhan Positif di 2024, Pendapatan Meningkat 50%

Langkah ini mempertegas komitmen perusahaan dalam menyediakan solusi keamanan siber canggih guna membantu bisnis menghadapi ancaman digital yang semakin kompleks.
Di sisi fundamental, Elitery mencatat pertumbuhan nilai aset 23%, menyentuh angka Rp 279,3 miliar pada 2024. Kenaikan ekuitas sebesar 12% menjadi Rp 134,1 miliar semakin memperkuat struktur keuangan perusahaan.
"Current ratio tercatat di angka 1,35 sementara debt to current ratio naik menjadi 0,52. Ini menunjukkan peningkatan proporsi liabilitas terhadap ekuitas serta strategi keuangan yang solid dan manajemen utang yang efektif," terangnya.
Selain kinerja finansial yang gemilang, Elitery juga meraih berbagai penghargaan bergengsi sepanjang 2024, termasuk Indonesia Best CFO 2024 yang diraih CFO Elitery Erwin Damar Prasetyo.
Kemudian, Elitery meraih Indonesia Best CX-EX Strategy Award 2024 dari SWA. Ini mengukuhkan komitmen Elitery dalam memberikan layanan terbaik tidak hanya bagi pelanggan, tetapi juga bagi karyawan.
"Kami juga meraih pengakuan sebagai Great Place to Work (GPTW) 2024, mencerminkan komitmen perusahaan menciptakan lingkungan kerja inklusif, kolaboratif, dan mendukung kesejahteraan karyawan," pungkasnya. (esy/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
PT Data Sinergitama Jaya Tbk (Elitery) mencatat pertumbuhan positif pada 2024 dengan pendapatan meningkat 50 persen. Begini datanya.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Mesyia Muhammad
- BRI Insurance Catat Laba Rp 702 Miliar di 2024, Tumbuh 45 Persen
- FIF Cetak Laba Bersih Rp 1,13 Triliun di Kurtal I 2025, Naik 2,92 % Secara Tahunan
- Perkuat Bisnis Digital, Telkom Catat Pendapatan Konsolidasi Rp 36,6 Triliun di Awal 2025
- Awal 2025 Bank Mandiri Tumbuh Sehat dan Berkelanjutan
- Tumbuh Berkelanjutan, Bank Raya Kembali Bukukan Kinerja Keuangan Positif
- Laba Meningkat Tajam, Strategi Bank Neo Commerce Berhasil