Elpiji 12 Kg Sudah Langka

jpnn.com - PALEMBANG - Dampak dari kebijakan pemerintah yang akan menaikkan harga elpiji ukuran 12 kg mulai terasa. Warga sudah mengalami kesulitan membeli elpiji ukuran tersebut di tingkat pengecer.
Di sejumlah pengecer yang biasa menjual elpiji ukuran 12 kg, barang tersebut sudah tidak tersedia.
Dedi, salah satu warga yang tinggal di Kelurahan Alang-Alang Lebar, Palembang, mengaku sulit untuk mendapatkan elpiji ukuran 12 kg. Padahal dirinya sangat membutuhkan elpiji untuk memasak.
"Sudah beberapa warung yang biasa menjual elpiji didatangi. Tetapi elpiji ukuran 12 kg tidak ada," kata Dedi.
Dewi, salah satu pemilik warung di Jl Sanjaya menyatakan bahwa persediaan elpiji ukuran 12 kg di warungnya sudah habis sejak dua hari lalu. Sampai hari ini, pesanan elpiji belum jugaa datang.
"Kita akan hubungi lagi agen untuk mengantarkan elpiji," ujar Dewi, Kamis (2/1). (dom/sam/jpnn)
PALEMBANG - Dampak dari kebijakan pemerintah yang akan menaikkan harga elpiji ukuran 12 kg mulai terasa. Warga sudah mengalami kesulitan membeli
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 532 PPPK dan 43 CPNS Resmi Dilantik, Wali Kota Farhan Sampaikan Pesan Khusus
- Tes PPPK Tahap 2 Malinau Lancar, 9 Peserta tak Hadir Pada Hari Pertama
- Seleksi PPPK Tahap 2 Nunukan Siap Digelar, Jadwal & Lokasi Sudah Disiapkan
- Penemuan Mayat Dalam Kamar Kos di Cianjur, Ada Luka yang Bikin Curiga
- Mobil Barang Terlibat Tabrak Lari, Pengejaran Berlangsung Dramatis
- Pria Bandung Tewas di Kamar Indekos, Ada Luka di Kepala