Empat Menteri Dianggap Tak Layak Lagi
Selasa, 15 September 2009 – 17:11 WIB

Empat Menteri Dianggap Tak Layak Lagi
JAKARTA - Empat menteri yang saat ini masih menjabat, dipandang sudah tidak layak lagi diusulkan pada pembentukan kabinet yang baru. Hal itu karena mereka dinilai tak mampu mengemban tugas, sehingga rapor mereka dianggap merah. "Intinya, kinerja lembaga yang dipimpinnya lemah. Visi dan strateginya tidak pro-rakyat dan perempuan. Kebijakan belum terarah pada kesejahteraan rakyat dan adil gender," ucapnya lagi.
Penilaian itu disampaikan oleh Koalisi untuk Kabinet Pro-Demokrasi, yang merupakan gabungan dari ICW, Puskopal UI, Koalisi Perempuan Indonesia serta beberapa lembaga lainnya. "Kinerjanya kurang memadai. Capaian periode 2004-2009 tidak sesuai yang diharapkan," kata Ida Ruwaida dari Program Studi Kajian Wanita Universitas Indonesia, dalam diskusi di kantor ICW, Jalan Kalibata Timur, Jakarta, Selasa (15/9).
Baca Juga:
Keempat menteri yang dimaksud masing-masing adalah Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Menakertrans) Erman Suparno, Menteri Kesehatan (Menkes) Siti Fadilah Supari, Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) Bambang Sudibyo, serta Menteri Pemberdayaan Perempuan Meutia Farida Hatta. Dikatakan Ida, pendidikan, kesehatan, tenaga kerja dan pemberdayaan perempuan, menjadi sangat strategis dibicarakan karena menyangkut kesejahteraan rakyat yang seharusnya menjadi tanggung jawab negara.
Baca Juga:
JAKARTA - Empat menteri yang saat ini masih menjabat, dipandang sudah tidak layak lagi diusulkan pada pembentukan kabinet yang baru. Hal itu karena
BERITA TERKAIT
- Wamenkumham Bicara soal RUU KUHAP dalam Ranah Penegakan Hukum
- PPPK Berbinar Lihat Saldo Rekeningnya 'Gendut', Pak Topo: Terima Kasih, Presiden Prabowo
- Pegadaian Beri Reward Umrah Bagi Para Agen Hebat
- Mengenal Pola Hidup Sehat Bhikkhu Thudong, Selepas Tengah Hari Hanya Konsumsi Minuman
- TASPEN Dorong Budaya Kerja Aman dan Inklusif Lewat Edukasi Cegah Perundungan
- Sepanjang 2024, BPJS Kesehatan Catat Jumlah Peserta Aktif JKN & Penerimaan Iuran Melonjak