Enrique Akui Barca Lucky bisa Menang dari Almeria

jpnn.com - BARCELONA - Barcelona dipaksa kerja ekstrakeras ketika menekuk Almeria dengan skor 2-1 pada pekan kesebelas La Liga 2014/2015 di Juegos Mediterráneos, Sabtu (8/11) malam WIB.
Dalam laga itu, kemenangan Barcelona ditentukan lewat gol Jordi Alba empat menit sebelum pertandingan berakhir. Kemenangan itu menghindarkan Barcelona dari tiga kekalahan beruntun di La Liga.
“Kami beruntung memetik kemenangan itu. Itu adalah pertandingan yang hebat. Namun, dengan sikap dan gairah yang besar, kami bisa membalikkan keadaan,” terang pelatih Barca, Luis Enrique di laman AS, Minggu (9/11).
Enrique juga tak sungkan mengakui performa buruk yang ditunjukkan anak asuhnya. Namun, bagi Enrique, kemenangan tetap menjadi bagian paling penting di akhir pertandingn.
“Pertandingan memang sangat sulit. Namun, pergantian pemain, bukan performa tim, membuat kami memetik kemenangan. Untuk sukses, Anda harus menang meski bermain buruk seperti saat ini,” tegas Enrique. (jos/jpnn)
BARCELONA - Barcelona dipaksa kerja ekstrakeras ketika menekuk Almeria dengan skor 2-1 pada pekan kesebelas La Liga 2014/2015 di Juegos Mediterráneos,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tim Beregu Campuran Indonesia di Sudirman Cup 2025 Tak Dalam Komposisi Lengkap Tiba di Jakarta
- Achmad Jufriyanto Ungkap Kunci Persib Bandung Raih Back to Back Juara Liga 1
- Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Graha Sulanjana Bersama Pemain
- Pertahankan Gelar Juara Liga 1, Persib Bandung Ukir Sejumlah Rekor Baru
- Persik vs Persebaya Imbang, Persib Juara Liga 1, Bobotoh dan Pemain Berpesta
- Persik Vs Persebaya 3-3, Persib Bandung Juara