Eri Cahyadi: Angka 1 Punya Makna Spesial dan Religius

Eri Cahyadi: Angka 1 Punya Makna Spesial dan Religius
Eri Cahyadi (kanan) dan Armuji. Foto: source for JPNN

“Nomor satu ini bikin kami tambah semangat. Ini sesuai berbagai program yang saya siapkan bersama Cak Armuji, bahwa semua program selalu menomorsatukan masyarakat. Ada pembukaan lapangan kerja, pelayanan pendidikan, kesehatan; nah semuanya itu rakyat selalu jadi nomor satu,” imbuhnya.

Setelah mendapat nomor urut ini, pihaknya akan gencar melakukan sosialisasi di masa kampanye nanti.

Namun, Eri berjanji tidak akan melanggar aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Seperti harus mematuhi protokol kesehatan, seperti saat kampanye tidak boleh melebihi 100 orang dan aturan protokol kesehatan lainnya.

“Pokoknya, apa yang disyaratkan oleh KPU, akan kami ikuti. Hal ini juga sesuai pesan dari Ibu Ketua Umum DPP PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri, yakni harus mematuhi protokol kesehatan,” ujar mantan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Kota (Bappeko) Surabaya ini.

Terkait program ke depan, Eri mengatakan, pihaknya akan terus melakukan kebaikan-kebaikan yang telah dilakukan Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini, dan akan melakukan kebaikan-kebaikan baru lainnya.

Contohnya adalah mengoneksikan antara Surabaya timur, barat, utara dan selatan dengan pembangunan Jalur Lingkar Luar Timur (JLLT) dan Jalan Luar Lingkar Barat (JLLB).

“Nanti juga akan kami garap program lainnya seperti transportasi masal modern. Insyaallah nanti semua wilayah di Surabaya ini akan bisa terhubungkan. Dengan infrastruktur terkoneksi, ekonomi bisa bersinergi. Muaranya akan bisa menyejahterakan rakyat Surabaya,” pungkasnya. (*/adk/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

Eri Cahyadi dan Armuji mendapat nomor urut 1 di Pilkada Surabaya, Machfud Arifin dan Mujiaman nomor 2.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News