GAC Isi Soundtrack Galih dan Ratna

jpnn.com - jpnn.com - Trio pop Gamaliel, Audrey, dan Cantika (GAC) didaulat sebagai pengisi soundtrack film Galih dan Ratna.
Membawakan judul lagu yang sama dengan judul film, tembang ini sebelumnya pernah dipopulerkan oleh almarhum Chrisye.
GAC mengungkapkan bahwa awalnya mereka kaget diberi kepercayaan membawakan lagu itu.
Apalagi lagu ini tergolong sudah cukup lama terkenal, sehingga melekat diingatan pendengar.
"Ternyata dari produser film maunya lagu ini di-recycle jadi lagu masa kini. Mereka pengin aransemen Galih & Ratna sesuai warna dari GAC," kata Gamal di Rolling Stone Cafe, Jakarta Selatan pada Rabu (25/1).
Sementara Audrey merasa sempat khawatir jika aransemen yang dibuat tidak sesuai ekspektasi masyarakat. Apalagi lagu Galih & Ratna sudah melekat di telinga pencinta musik.
"Bagaimana caranya anak muda bisa menerima, dan orang tua bisa menerima, tetapi kami jadi tetap jadi diri sendiri. Tentu bikin style baru di lagu Galih dan Ratna perlu diramu sedemekian rupa agar ciri khas yang dibawakan om Chrisye tempo dulu tersalurkan di versi GAC,” jelasnya.
Film Galih dan Ratna smerupakan film yang terinspirasi dari Gita Cinta dari SMA yang dirilis pada 1979, yang dibintangi Rano Karno dan Yessy Gusman.
Trio pop Gamaliel, Audrey, dan Cantika (GAC) didaulat sebagai pengisi soundtrack film Galih dan Ratna.
- Beli Cincin Tunangan Hampir Rp 2 Miliar, Maxime Bouttier Bilang Begini
- Kepada Raja Dangdut, Ruben Onsu Ungkap Alasan Jadi Mualaf, Oh Ternyata
- Sebelum Maxime Bouttier, Luna Maya Ternyata Pernah Dilamar Pria Lain
- Melihat Nyai Ontosoroh Masa Kini di Monolog Paramita
- Komnas Perempuan Diminta Tak Intervensi Kasus Perceraian Baim dan Paula Verhoeven
- Cloudburst Makin Liar dalam Album Clear Blue Sky