Gas Elpiji 12 Kg Segera Naik

Gas Elpiji 12 Kg Segera Naik
Gas Elpiji 12 Kg Segera Naik
JAKARTA - Ibu-ibu rumah tangga harus mulai bersiap-siap merogoh kocek lebih dalam karena harga gas elpiji 12 kilogram akan segera naik. Meski besaran kenaikannya belum ditentukan, tapi Kementerian Badan Umum Milik Negara (BUMN) sudah merestui rencana itu.

    

"Kemungkinan akan dinaikkan, mengenai besaran dan tahapannya belum diputuskan," ujar Menteri BUMN, Mustafa Abubakar Mustafa dikantornya kemarin. Dia mengakui bahwa hal itu pasti akan membebani masyarakat. Oleh karena itu, pemerintah mengusulkan agar Pertamina tidak melakukannya secara langsung, tetapi dinaikkan secara bertahap.

    

Sebelumnya Deputi Direktur Pemasaran dan Niaga Pertamina Hanung Budya mengatakan pihaknya berencana untuk menaikkan elpiji ukuran 12 kilogram pada tahun ini. Kenaikan harga itu perlu dilakukan karena kalau tidak, Pertamina akan terus mengalami kerugian. Hanung mencatat kerugian Pertamina dari penjualan elpiji non subsidi pada tahun lalu saja sekitar Rp 2,6 triliun.

    

Sementara itu, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Darwin Zahedy Saleh meminta Pertamina mempertimbangkan kembali rencana itu. Sebab dikhawatirkan ada gelombang peralihan konsumen elpiji 12 kilogram ke ukuran 3 kilogram. "Yang harus diperhatikan dalam menaikkan harga elpiji jangan sampai ada dampak pengaruh tidak langsung terhadap penuualan elpiji 3 kilogram," tuturnya.

    

JAKARTA - Ibu-ibu rumah tangga harus mulai bersiap-siap merogoh kocek lebih dalam karena harga gas elpiji 12 kilogram akan segera naik. Meski besaran

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News