Gokil! Bohongi Polisi, Pura-pura Goreng Telur, tapi Kompornya Mati

Gokil! Bohongi Polisi, Pura-pura Goreng Telur, tapi Kompornya Mati
Kurir narkoba, Febri Satriansyah ditangkap gara-gara goreng telur. Foto: pojokpitu.com

jpnn.com - SURABAYA--Ada berbagai cara pengguna narkotika agar tidak tertangkap polisi. Di Surabaya, seorang kurir sabu-sabu kabur ke rumah orang lain dan berpura-pura sedang menggoreng telur di dapur rumah tersebut.

Beruntung, anggota Reskrim Polsek Kenjeran, mengetahui akting tersangka dan langsung menangkapnya. Dari penangkapan tersangka ini, polisi menyita barang bukti satu  paket sabu. 

Akting berpura-pura menggoreng telur saat hendak ditangkap itu dilakukan Febri Satriansyah, kurir sabu yang tinggal di Jalan Bogen gang 1 Surabaya. Pria berusia 30 tahun itu tak menduga aktingnya itu diketahui anggota Reskrim Polsek Kenjeran, yang langsung menangkapnya.

Febri semakin tak berkutik saat polisi menemukan satu paket sabu seberat 0,7 gram, yang disembunyikan di etalase lemari. 

Kanit Reskrim Polsek Kenjeran, AKP Yudo Haryono, mengatakan, penangkapan tersangka berawal adanya transaksi narkoba di kawasan Jagiran

“Saat melakukan penyelidikan, tersangka Febri ini langsung kabur dan masuk ke rumah salah satu warga. Agar tak tertangkap, tersangka langsung menuju dapur dan berpura-pura menggoreng telur,” ujar Yudo seperti dilansir dari pojokpitu.com, Sabtu (27/2).

 Akting bapak dua anak ini terbongkar, lantaran menggoreng telur dalam kondisi kompor tak menyala.

Kepada polisi, Febri mengaku ide berakting menggoreng telur ini muncul secara tiba-tiba lantaran ketakutan dikejar polisi. 

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News