Good News, Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti Masuk Jajaran CEO Terbaik Versi Iconomics

Good News, Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti Masuk Jajaran CEO Terbaik Versi Iconomics
Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti masuk dalam daftar Indonesia Best CEO Awards 2021 – Employees’ Choice in Health Social Insurance Category yang diselenggarakan oleh Iconomics. Ghufron menegaskan prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh duta BPJS Kesehatan. Foto/Ilustrasi: BPJS Kesehatan.

jpnn.com, JAKARTA - Direktur Utama (Dirut) BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti masuk dalam daftar Indonesia Best CEO Awards 2021 – Employees’ Choice in Health Social Insurance Category yang diselenggarakan oleh Iconomics. 

Penghargaan tersebut diberikan kepada sejumlah pemimpin perusahaan yang dinilai berhasil membawa perusahaan survive di tengah pandemi Covid-19.

Ali Ghufron Mukti mengatakan bahwa prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh duta BPJS Kesehatan agar terus mengedepankan integritas, profesional, pelayanan prima, dan efisiensi operasional dalam menyelenggarakan Program JKN-KIS yang berkualitas. 

“Di tengah pandemi Covid-19 yang belum mereda, kami upayakan tetap memberikan pelayanan terbaik pada peserta dan stakeholders JKN-KIS,” ucap Ghufron.

Pihaknya berupaya semaksimal mungkin membantu pemerintah dalam melakukan penanganan kasus Covid-19. 

Sejumlah dukungan BPJS Kesehatan antara lain menjalankan tugas khusus dalam hal pencatatan, verifikasi penagihan dan pelaporan klaim Covid-19 seluruh masyarakat Indonesia. 

Baik yang sudah menjadi peserta JKN-KIS ataupun belum, yang mana klaim Covid-19 akan dibayarkan oleh Kementerian Kesehatan (Kemenkes) kepada fasilitas kesehatan. 

Selain itu, Ghufron berujar, BPJS Kesehatan juga mengembangkan screening Covid-19 harian peserta JKN-KIS melalui aplikasi Mobile JKN. 

Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti masuk dalam daftar Indonesia Best CEO Awards 2021 – Employees’ Choice in Health Social Insurance Category yang diselenggarakan oleh Iconomics. Ghufron menegaskan prestasi ini menjadi motivasi bagi seluruh duta BPJS K

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News