Habib Ini Pengikutnya Jutaan, Dakwahnya Tak Pernah Bikin Rusuh, Siapa Dia?

Rakhmat menyampaikan kecintaan umat Islam terhadap Habib Mundzir semakin bertambah karena kesederhanaannya.
Awal-awal berdakwah, Habib Mundzir kerap naik angkutan umum untuk mengunjungi rumah-rumah masyarakat.
Habib Mundzir juga kerap berbaur dengan masyarakat dan memberi mereka jalan keluar dalam segala permasalahan.
“Dakwahnya dari naik angkot ke angkot, di tasnya isi kitab semua, apa yang diajarkan? Islam yang penuh rahmatan lil'alamin, keteladanan Nabi Muhammad SAW," jelas Rakhmad.
Rakhmad menambahkan nama Habib Mundzir semakin dikenal setelah beliau mendirikan Majelis Rasulullah pada 1998.
Misi Habib Mundzir hanya ingin menjadikan lembaga itu sebagai jembatan untuk menciptakan keseimbangan dalam hidup. Harapannya semua jemaahnya bisa meniru dan mencontoh Rasulullah SAW dan menjadikannya sebagai panutan hidup.
Menurut Rakhmad, Majelis Rasulullah itu didirikan berbarengan dengan kondisi Indonesia yang sedang mengalami ujian, saling curiga satu sama lain.
“Kita sedang di era reformasi, negara ini sedang luluh lantak masalah politik, kebangsaan kita lagi diuji, Majelis Rasulullah hadir," jelasnya.
Habib Mundzir Al Musawa menerapkan hidup yang sederhana dan selalu menyampaikan dakwah dengan santun.
- BAZNAS dan Ulama Palestina Perkuat Kerja Sama untuk Palestina
- Prediksi BI, Ritel Tumbuh 8,3% saat Ramadan & Idulfitri
- Pengguna MyPertamina Meningkat Pada Periode Satgas Ramadan dan Idulfitri 2025
- Cerita Bahagia Artis Ira Siedhranata Pulang ke Tanah Kelahiran, Tebar Kebaikan di Ramadan
- Ulama Dunia Serukan Boikot Produk Negara Pendukung Israel
- Pemprov DKI Sebut Omzet Pedagang UMKM Naik Saat Ramadan, Turun Ketika Lebaran