Hadiri Rakornas Gerindra, Gubernur Anies: Boleh-boleh Saja
Jumat, 13 April 2018 – 11:15 WIB

Anies Baswedan. Foto: Ricardo/JPNN.com
jpnn.com, JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Rabu (10/4). Menurut Anies, tidak ada yang salah dengan kehadirannya pada acara Gerindra meskipun mengenakan baju dinas gubernur DKI.
"Memang sebagai gubernur. Yang penting adalah sesuai dengan aturan," kata Anies di Balai Kota DKI, Jumat (13/4).
Anies menegaskan, seorang gubernur bisa mendatangi acara apa saja selama memang diundang. Walaupun itu acara partai, sambung Anies, sah-sah saja dirinya hadir.
Baca Juga:
"Jadi kalau ada kegiatan apa pun, saya datang sebagai gubernur, boleh-boleh saja. Dan sebagai gubernur datang, ya berseragam gubernur," kata Anies.(tan/jpnn)
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan, tidak ada hal yang salah dengan kehadirannya di acara Rakornas Partai Gerindra.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Prabowo Sebut Orang Indonesia Harus Tinggalkan Mental 'Kumaha Engke'
- Prabowo Percaya Hakim Bergaji Besar Tidak Bisa Disogok
- Lewat Aplikasi Ini, Perjalanan Dinas Bisa Lebih Terstruktur dan Transparan
- Momen Prabowo Singgung Kapolri-Panglima TNI: Wah, Alamat Enggak Diganti Nih!
- Dukung RUU Perampasan Aset, Prabowo Sentil Koruptor: Enak Saja Sudah Nyolong...
- Idrus Marham: Pembangunan Berjalan Sukses, Rakyat Ingin Prabowo Kembali Jabat Presiden RI