Hari Jadi ke-6, Lazada Gandeng UMKM Berbagi Ilmu e-Commerce

Hari Jadi ke-6, Lazada Gandeng UMKM Berbagi Ilmu e-Commerce
Lazda membuka Festival Penjual Online Nasional di Jakarta. (Foto: lazada/jpnn)

jpnn.com, JAKARTA - Lazada membuka acara Festival Penjual Online Nasional yang pertama, sekaligus menandai awal kampanye ulang tahun Lazada yang berlangsung dari 25-27 April dengan berbagai penawaran menarik, termasuk dari para mitra UMKM (Usaha Mikro, Kecil dan Menengah).

Festival Penjual Online Nasional adalah acara pendidikan tentang e-Commerce berskala nasional pertama yang diselenggarakan oleh Lazada Indonesia.

Acara merupakan bagian dari upaya strategis Lazada untuk membantu UMKM dan pelaku bisnis di Indonesia meningkatkan kemampuan dalam mengembangkan usaha online mereka.

Diselenggarakan bersama dengan Alibaba Business School dan Taobao University, serta didukung oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI), acara menghadirkan kombinasi dari berbagai praktisi dan ahli kelas dunia untuk berbagi pengetahuan dalam delapan sesi edukasi interaktif dengan topik utama UMKM digital.

Setiap sesi membahas aspek manajemen bisnis online tertentu guna membantu peserta mengembangkan keunggulan kompetitif dalam memasarkan produk mereka secara kreatif dan tepat sasaran.

Co-CEO Lazada Indonesia Florian Holm mengatakan, selain menjadi platform e-Commerce terdepan, Lazada juga berkomitmen untuk terus memberikan nilai tambah bagi pelaku UMKM dan wirausahawan.

"Dengan menyelenggarakan Festival Penjual Online Nasional, kami berharap dapat berbagi praktik terbaik dalam mengelola bisnis online, sehingga penjual dapat menggunakan pengetahuan baru mereka untuk mendorong bisnisnya, terutama selama kampanye besar seperti ulang tahun ke-6 kami ini,” kata Florian. (mg8/jpnn)


Lazada membuka acara Festival Penjual Online Nasional yang pertama, sekaligus menandai awal kampanye ulang tahun Lazada dengan berbagai penawaran menarik.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News