Hari Santri Nasional, Fraksi PKS DPR Konsisten Gelar Lomba Baca Kitab Kuning

KH. Fahmi Amrullah Hadzik menekankan salah satu pesan penting dari khazanah kitab kuning, yaitu sesama umat Islam menghargai perbedaan dan menjaga silaturahmi.
Menurut Gus Fahmi, hanya dengan itulah kemulian Islam atau izzul islam wal muslimin bisa tercapai.
Pendaftaran LBKK Ke-6 Fraksi PKS DPR mulai dibuka pada 1-9 November 2022.
Babak penyisihan digelar di Kantor DPW PKS di setiap provinsi pada 20 November-4 Desember 2022.
Pemenang tingkat provinsi berhak mengikuti babak final yang akan digelar di gedung DPR RI Jakarta pada 13 Desember 2022.
Adapun kitab dibaca adalah Kitab Fathul Mu'in karya Syekh Zainuddin bin Abdul Aziz bin Zainuddin AlMalibari.
LBKK Ke-6 Fraksi PKS DPR ini memperebutkan hadiah, yakni juara 1 umrah atau Rp 35 juta. Juara 2 Rp 30 juta, juara 3 Rp 25 juta. Juara harapan 1 Rp 20 juta, juara harapan 2 Rp 15 juta dan juara harapan 3 Rp 10 juta. (boy/jpnn)
Fraksi PKS DPR kembali menggelar Lomba Baca Kitab Kuning dalam peringatan Hari Santri nasional.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Sekjen PKS Apresiasi Kepedulian Gubernur Kaltim pada Pendidikan
- Bersama Koalisi Pemerintah, PKS Makin Kukuh Melayani & Membela Rakyat
- PKS Instruksikan Kader di Pos Menteri & Kepala Daerah Menyukseskan Program Prabowo
- Aboe Bakar: Kepala Daerah dari PKS Harus Selaras dengan Prabowo
- Kawal PSU Pilkada Kabupaten Serang, PKS Menerjunkan Ratusan Pasukan Khusus
- Elite PKS & Partai Erdogan Bertemu di Turki, Kemerdekaan Palestina Jadi Isu Utama