Hasto Puji Airlangga, Pertanda Bakal Bersanding dengan Ganjar?

jpnn.com - JAKARTA - Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto melontarkan pujian terhadap sosok Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto.
Hasto melontarkan pujian dengan menyebut Ketua Umum DPP Partai Golkar itu telah teruji saat mendapatkan amanah dari Presiden Jokowi untuk mengatasi pandemi Covid-19.
Selain teruji menangani pandemi Covid-19, Hasto juga menyebut Airlangga teruji membawa ekonomi Indonesia tetap tumbuh di saat pandemi.
"Pak Airlangga sudah teruji dalam (menangani) pandemi, mengatasi pandemi."
"Pertumbuhan ekonomi kita (Indonesia) juga tetap mencapai kemajuan yang diakui oleh dunia," ujar Hasto di Jakarta, Senin (17/7).
Hasto mengemukakan hal tersebut di sela-sela pelatihan juru kampanye (jurkam) pemenangan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024 di iNews Tower, Jakarta.
Menurut Hasto, dengan fakta-fakta yang ada maka pertemuan kandidat presiden yang didukung PDIP Ganjar Pranowo dengan Airlangga, sangat produktif.
"Pertemuan tersebut sangat positif dan kehadiran Pak Airlangga pada puncak peringatan Bulan Bung Karno memang punya makna positif, dibandingkan mengirimkan utusan di acara yang lain," katanya.
Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto memuji Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto, pertanda akal bersanding dengan Ganjar?
- Kombes Hendy Kurniawan Disebut Gagalkan OTT Hasto & Harun, Polri Merespons Begini
- Guntur Romli Sebut KPK Lakukan Manipulasi di Kasus Hasto
- Idrus Yakin Banget Posisi Bahlil Tak Terganggu Kehebohan Elpiji 3 Kg
- Kesaksian Kusnadi Tepis Tuduhan KPK soal Hasto Sembunyi di PTIK saat Ada OTT Suap
- Bersaksi untuk Gugatan Hasto, Eks Anggota Bawaslu Mengaku Diintimidasi Penyidik KPK
- Tanggapi Proses Praperadilan, Praktisi Hukum Nilai KPK Bekerja Atas Dasar Pesanan