Hehehe... Tiba di DPR, Sudirman Said Penuh Senyuman

jpnn.com - JAKARTA – Menteri ESDM Sudirman Said memenuhi undangan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Rabu (2/12). Pria berkaca mata itu seolah tak dipayungi kecemasan.
Alih-alih cemas, Sudirman justru terlihat sangat bahagia. Mengenakan kemeja putih, Sudirman tak henti-hentinya menebar senyuman.
"Saya memenuhi undangan dari mahkamah kehormatan dewan. Saya tentu saja sebagai warga negara yang baik akan membantu tugas-tugas MKD dengan semaksimal mungkin dengan memberikan keterangan yang sejujur-jujurnya," kata Sudirman.
Dia berharap, persidangan digelar secara terbuka agar skandal Papa Minta Saham bisa lebih jelas. “Supaya masyarakat memahami apa yang sebenarnya terjadi dan kenapa proses ini kita tempuh," tambah Sudirman.
Lalu, apakah Sudirman sudah menyiapkan rekaman utuh pertemuan Setya Novanto? "Hehehe, apa yang saya punya saya siapkan. Kalau nanti diperlukan kami akan serahkan. Ada rekaman," tambah Sudirman. (fat/jpnn)
JAKARTA – Menteri ESDM Sudirman Said memenuhi undangan Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD), Rabu (2/12). Pria berkaca mata itu seolah tak dipayungi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Lapas Narkotika Muara Beliti Rusuh, Menteri Agus Klaim Ingin Sikat HP dan Narkoba
- MUI Jabar Minta Ba’alawi dan PWI Laskar Sabilillah Berdamai
- Harga Kebutuhan Pokok Meroket, Mahasiswa Esa Unggul Berbagi dengan Warga
- Srikandi BKI Tampilkan Semangat Emansipasi & Identitas Budaya
- 33.000 Warga Gaza Terima Bantuan BAZNAS Lewat Program Padat Karya
- Puluhan Insan Pegadaian Ikuti Pelatihan Calon Penyuluh Antikorupsi dari KPK