Hmm.. Rina Nose Dekat Dengan Cowok Brunei

jpnn.com - JAKARTA - Artis Rina Nose dikabarkan dekat dengan penyanyi asal Brunei Darussalam Fakhrul Razi. Rina pun menganggap Fakhrul sebagai sosok cowok yang ideal.
"Dia baik, dia pintar, dia punya pola pikir yang cukup jauh ke depan dan terbuka banget orangnya. Jadi seru aja, suka aja," kata Rina usai konferensi pers Konser Raya 21 Tahun Indosiar untuk Indonesia di SCTV Tower, Senayan, Jakarta, Kamis (7/1).
Perempuan bernama lengkap Nurina Permata Putri ini mengungkapkan, dirinya memiliki banyak kecocokan dengan Fakhrul. Utamanya berkaitan dengan pola pikir. "Tapi gimana ke depannya, kami lihat entar aja," ucap Rina.
Kedekatan Rina dengan Fakhrul yang merupakan juri Dangdut Academy Asia terlihat jelas melalui foto-foto kebersamaan mereka di akun Instagram. Keduanya sama-sama senang berbagi kedekatan mereka pada penggemar. (gil/jpnn)
JAKARTA - Artis Rina Nose dikabarkan dekat dengan penyanyi asal Brunei Darussalam Fakhrul Razi. Rina pun menganggap Fakhrul sebagai sosok cowok yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier Disiarkan Langsung dari Bali
- Diduga Mengemis di Kota Tua, Pak Tarno Beri Penjelasan
- Alicia Menggugat, Ki Kusumo: Saya Mengikuti Aturan PB PARFI
- Konser Lady Gaga di Brazil Jadi Target Serangan Bom, Waduh
- Thy Art Is Murder Tampil Beringas di Hammersonic The Convention
- Fakta-Fakta Seputar Kasus Jonathan Frizzy