Hmmm... Inilah Jurus Hidup Sehat ala Mas Ibas

jpnn.com, NGAWI - Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat (FPD) Edhie Baskoro Yudhoyono mengajak konstituennya di Ngawi, Jawa Timur untuk membiasakan hidup sehat. Salah satu resep yang disodorkan Ibas -panggilan akrab Edhie Baskoro- adalah rutin mengonsumsi buah.
Ibas mengatakan itu ketika berdialog dengan masyarakat di Balai Desa Majasem, Kendal, Ngawi, Jawa Timur, Kamis (9/11). Putra bungsu Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono itu mengatakan, buah meski murah tapi kaya akan gizi.
“Kalau ada guyonan 'mau sehat itu ya jangan sakit' yaitu salah satu caranya perbanyak konsumsi buah dan makanan bergizi lainnya," ujarnya.
Anggota DPR dari daerah pemilihan Jawa Timur VII ini yang meliputi Kabupaten Pacitan, Trenggalek, Ponorogo, Magetan dan Ngawi itu mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat di bidang kesehatan. Sebab, Indonesia butuh masyarakat yang sehat.
“Indonesia adalah negara yang besar. Negara kita membutuhkan masyarakat yang berkualitas, yaitu masyarakat yang cerdas, sehat jasmani dan rohani," pungkas Ibas.(gir/jpnn)
Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat Edhie Baskoro Yudhoyono mengajak konstituennya di Ngawi, Jawa Timur untuk membiasakan hidup sehat.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bertemu Rektor Univesiti Malaya, Ibas: Pentingnya Sinergi Akademik Lintas Bangsa
- Ibas Ajak ASEAN Bersatu untuk Menghadapi Tantangan Besar Masa Depan Dunia
- Kuliah Umum di Universiti Malaya, Ibas Bahas Geopolitik, Geoekonomi dan Kekuatan ASEAN
- Demokrat Laporkan Ketua Pengadilan Tinggi Sulut ke MA dan Kejagung, Ada Apa?
- Ibas Tegaskan Indonesia dan Malaysia Tak Hanya Tetangga, Tetapi..
- Ibas Ingatkan Pentingnya Perlindungan PMI dan Penguatan Keamanan Perbatasan