Hotman Paris: Hukum tidak akan Mengampuni Fitnahanmu Hanya Karena Sirikmu
jpnn.com, JAKARTA - Hotman Paris Hutapea tak tinggal diam dituding sebagai pengguna narkoba oleh Andar Situmorang. Hotman menegaskan gaya hidupnya yang sangat wah semuanya diketahui oleh keluarganya. Dia menyebut dirinya tidak merokok, apalagi mengonsumi narkoba.
Pengacara kondang ini lantas membeberkan kesehariannya dari jam tidur sampai aktivitasnya saban hari.
“Anak-anak dan istriku tahu gaya hidupku, tidak merokok, minum alkohol hanya formalitas sekadar demi pergaulan, bobo jam 10 malam dan selalu bangun jam 3 subuh, renang jam 4 subuh dan kantor jam 6 pagi! Di Jakarta hampir enggak pernah keluar malam kecuali libur atau tugas ke Bali!,” ungkapnya.
BACA JUGA: Hotman Paris: Sadis! Laporan Polisi Sudah Dibuat, Salut dengan Kepolisian
Hotman juga memastikan akan memproses hukum orang-orang yang memfitnahnya. Hal itu Hotman lakukan agar mereka jera lantaran menuduhnya yang tidak sesuai kenyataan.
“Proses hukum sudah mulai terhadap orang yang fitnah aku narkobaan dan seolah Hotman ada di video porno! Hukum tidak akan mengampuni fitnahanmu hanya karena sirikmu terhadap kesuksesanku!,” tegasnya.(chi/jpnn)
Tak hanya itu, Hotman Paris lantas membeberkan kesehariannya mulai dari jam tidur sampai aktivitasnya saban hari.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Dukung Paula Verhoeven, Hotman Paris: No Viral No Justice
- Terungkap, Ini Alasan Hotman Paris Bangun Masjid
- Hotman Paris Enggan Jadi Kuasa Hukum Paula Verhoeven, Ini Alasannya
- Tawari Paula Verhoeven jadi Aspri, Hotman Paris: Saya Yakin Bisa Bayar Lebih Mahal
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini