Ikat Kuyt hingga 2013
Minggu, 17 April 2011 – 11:28 WIB

Ikat Kuyt hingga 2013
DIRK Kuyt dan Liverpool masih sehati. Sabtu (16/4), Kuyt sepakat untuk memperpanjang kontrak setahun lagi dengan klub asal Merseyside itu. Berarti, striker 30 tahun berkebangsaan Belanda itu bakal berkostum Liverpool hingga Juni 2013. Kuyt bergabung dengan Liverpool dari Feyenoord Rotterdam pada musim panas 2006. Kuyt pun sangat menikmati atmosfer di Liverpool. "Pada hari pertama di klub ini, saya merasa diterima. Perasaan itulah yang tidak akan pernah saya lupakan," jelas striker berambut blonde kriwil itu.
Kuyt sebenarnya sudah berkali-kali menyampaikan niatnya bertahan lebih lama di Anfield. Negosiasi perpanjangan kontrak pun telah dibahas sejak akhir tahun lalu. Namun, setelah berbulan-bulan, baru kemarin negosiasi itu menemui titik temu.
"Saya sangat bahagia. Ini sesuai dengan keinginan saya. Kami menghabiskan banyak waktu (bernegosiasi), tapi selalu ada inisiatif mencapai kesepakatan. Semua pembicaraan bernuansa kekeluargaan," ungkap Kuyt seperti dilansir perusahaan manajemen yang menaunginya, Sport-Promotion.
Baca Juga:
DIRK Kuyt dan Liverpool masih sehati. Sabtu (16/4), Kuyt sepakat untuk memperpanjang kontrak setahun lagi dengan klub asal Merseyside itu. Berarti,
BERITA TERKAIT
- Persib Juara Liga 1, Gustavo Franca Curhat
- Wahai Bobotoh, KDM Menyiapkan Pesta Persib Juara Liga 1, Diawali Konvoi dari Gedung Sate
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini
- Ternyata Persib Bandung Belum Mematahkan Rekor Bali United
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1