Inilah 7 Manfaat Madu Manuka untuk Kesehatan

Inilah 7 Manfaat Madu Manuka untuk Kesehatan
Manfaat madu untuk kesehatan. ILUSTRASI. Foto: Laman Cheat Sheet

jpnn.com, JAKARTA - Pernahkah Anda mendengar tentang madu manuka? Berasal dari New Zealand, madu yang sudah diimpor ke Indonesia ini harganya bisa puluhan kali lipat dari madu biasa.

Akan tetapi, madu manuka juga dikenal sebagai madu yang sakti. Kandungan dari madu manuka yang bisa 4 kali lebih banyak daripada madu biasanya ini bisa membantu Anda menyembuhkan beberapa macam penyakit.

Yuk, cari tahu lebih lanjut tentang kegunaan madu manuka ini, seperti dilansir laman Cheat Sheet, Kamis (22/6).

1. Mengobati jerawat

Madu manuka bisa menjadi pembersih wajah dan toner yang hebat. Dengan sifat higroskopis (mampu menarik dan menahan air), manuka bisa mengeluarkan kotoran dan sekaligus mengoptimalkan tingkat pH kulit.

Hidrogen peroksida di semua madu secara efektif membersihkan jerawat, tapi khasiat antibakteri dan antijamur khusus dalam manuka bisa meningkatkan efeknya.

Oleskan ke daerah wajah bermasalah atau membuat masker wajah dengan lapisan tipis madu di bawah handuk hangat dan lembab.

2. Tenangkan sakit tenggorokan

Pernahkah Anda mendengar tentang madu manuka? Berasal dari New Zealand, madu yang sudah diimpor ke Indonesia ini harganya bisa puluhan kali lipat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News