Instruksi FIFA Perpendek Ngelencer ke Eropa
Senin, 14 Maret 2011 – 05:15 WIB

Instruksi FIFA Perpendek Ngelencer ke Eropa
JAKARTA - Instruksi FIFA yang mengharuskan PSSI menggelar kongres pada 26 Maret untuk membentuk Komisi Pemilihan dan Komisi Banding mengubah rencana agenda study banding PT Liga Indonesia (PT LI) ke Eropa. "Karena berbagai alasan ada beberapa klub yang tidak bisa berangkat," kata Tigorshalom Boboy, sekretaris PT LI kepada Jawa Pos, Minggu (13/3). Mereka yang tidak bisa bergabung berangkat antara lain perwakilan Sriwijaya FC, Persela Lamongan, dan Persijap Jepara.
Rencana semula, agenda yang oleh sebagian pihak dirasani sebagai salah satu upaya untuk mengamankan suara sebelum kongres pemilihan Ketua Umum PSSI itu akan dilangsungkan selama dua minggu. Tapi dengan keluarnya surat FIFA itu, "ngelencer" ke Eropa diperpendek menjadi hanya sekitar 10 hari.
Baca Juga:
Mereka yang diajang PT LI adalah semua klub ISL. Tiap klub dua orang. Selain itu ada beberapa tim yang saat ini menempati papan atas klasemen Divisi Utama juga diajak serta. Keseluruhan ada sekitar 45 orang yang ikut study banding ke Eropa. Rombongan akan berangkat lusa (15/3) dan kembali ke tanah air pada 25 Maret. Sebab pada 26 Maret mereka harus menghadiri kongres yang digelar PSSI.
Baca Juga:
JAKARTA - Instruksi FIFA yang mengharuskan PSSI menggelar kongres pada 26 Maret untuk membentuk Komisi Pemilihan dan Komisi Banding mengubah rencana
BERITA TERKAIT
- Membanggakan, Petarung BFC Dede Dina Rebut Sabuk One Pride Women Strawweight
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Lewandowski akan Mulai dari Bangku Cadangan
- 2 Kehilangan Persebaya Surabaya saat Imbang Kontra Persik Kediri
- Semifinal Liga Champions Inter vs Barcelona: Flick Tuntut Pemainnya Kurangi Kesalahan
- Bupati Sumedang Open 2025 untuk Regenerasi Atlet Berprestasi
- 2 Drifter GT Radial Bersinar di Indonesia Drift Series 2025