Jakarta Diserbu Banjir, Ini Kata Pak Sandi

Jakarta Diserbu Banjir, Ini Kata Pak Sandi
Banjir Jakarta. dok. JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno menganggap musim hujan tahun ini lebih ekstrem dibanding tahun lalu.

Oleh karena itu, Sandi meminta warga untuk selalu siap siaga menghadapi banjir.

"Engga bisa kami harus antisipasi. Kami harus tanggap karena ini masuk ke dalam siklus yang tidak bisa terprediksi dan belum terjadi sebelumnya," kata Sandi di Balai Kota DKI, Jakarta Pusat, Senin (11/12).

Sandi mengatakan, pihaknya juga akan tanggap dan siaga menghadapi cuaca hujan tahun ini.

Dia mengharapkan, semua pihak tidak kaget dan sudah memiliki standar operasional dalam menghadapi banjir.

"Semua SKPD, semua yang di wilayah juga sampai tingkatan yang paling bawah," kata dia.

Sandi juga menilai, adanya penambahan jalan protokol dan pembangunan proyek infrastruktur memberikan dampak banjir.

Sandi pun mengaku banjir menjadi hal yang kompleks setelah membaca buku berjudul Climate of Hope.

Penambahan jalan protokol dan pembangunan proyek infrastruktur memberikan dampak banjir di Jakarta

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News