Jangan Sepelekan Berjalan Kaki, Manfaatnya Luar Biasa Lho!

Jangan Sepelekan Berjalan Kaki, Manfaatnya Luar Biasa Lho!
Jalan kaki. Foto Vemale

Berbagai studi telah menunjukan bahwa aktivitas fisik mampu mengurangi risiko terhadap terjadinya kanker payudara. American Cancer Society meneliti bahwa wanita yang memiliki kebiasaan berjalan kaki selama tujuh jam atau lebih dalam seminggu memiliki risiko kanker payudara 14 persen lebih rendah dibandingkan dengan wanita yang hanya berjalan kaki sekitar tiga jam dalam seminggu.

Tidak hanya itu, berjalan kaki juga bisa mencegah peningkatan berat badan yang dikhawatirkan dapat berperan dalam produksi hormon pemicu kanker secara berlebihan.

3. Mengurangi Nyeri Sendi.

Telah dilakukan banyak studi yang menunjukan bahwa berjalan kaki dapat mengurangi nyeri yang berkaitan dengan peradangan sendi atau arthritis. Selain itu, berjalan kaki sejauh delapan hingga sepuluh kilometer dalam seminggu terbukti dapat mencegah terjadinya peradangan sendi.

Berjalan kaki juga bisa melindungi sendi-sendi, terutama sendi lutut dan sendi pinggul yang sangat rentan terkena osteoartritis atau pengapuran tulang.

Dengan dibiasakan bergerak, sendi menjadi terlumasi (Lubricated) dan juga menguatkan otot-otot yang digunakan untuk berjalan. Beban di lutut pun menjadi berkurang.

4. Mencegah penyakit kronis dan berbahaya.

Berdasarkan data yang didapat dari American College of Sports Medicine, berjalan kaki selama 30 menit per hari dapat mencegah berbagai penyakit kronis dan penyakit yang berbahaya.

Padahal, tanpa disadari, berjalan kaki ternyata bisa meningkatkan kesehatan tubuh.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News