Jangan Sepelekan Nyeri saat Menstruasi, Ini Ulasannya

Jangan Sepelekan Nyeri saat Menstruasi, Ini Ulasannya
CARI TAHU: Jika merasakan nyeri hebat saat menstruasi, segera periksakan diri ke dokter. (Diperagakan oleh Model: Dyah Wahyu Utami, Lokasi: Java Paragon Hotel, Foto: Dite Surendra/Jawa Pos)

Dia juga mengingatkan, berhubungan badan sebelum darah haid benar-benar bersih bisa menjadi penyebab. Pada saat orgasme, rahim mengalami kontraksi sehingga bisa mengakibatkan darah itu terdorong ke arah saluran indung telur. ’’Tunggu sampai benar-benar bersih untuk mengurangi risiko ini,’’ sarannya.

Akibat endometriosis, terjadi banyak perlengketan jaringan, perubahan sistem imun, hambatan pembuahan (ovulasi), dan defek. ’’Semua itu mengakibatkan nyeri yang hebat dan infertilitas,’’ ujar Hanny. Semakin lanjut stadiumnya, derajat nyerinya semakin bertambah. Risiko ketidaksuburan pun akan makin tinggi.

Nyeri karena endometriosis akan mengakibatkan peradangan di jaringan lain yang ditempelinya. ’’Waktu menstruasi, kalau endometriosisnya di paru-paru, ya akan batuk darah. Kalau lengket di pusar, pusarnya bisa berdarah. Sebab, ia ikut luruh. Sistemnya sama, ikut perintah estrogen,’’ jelas Suhatno.

Karena itu, nyeri akan sangat luar biasa. Pada stadium lanjut, ketika sudah terjadi komplikasi, nyeri akan sepanjang masa, bukan hanya saat menstruasi.

Sementara itu, infertilitas terjadi karena saluran bertemunya sel telur dan sperma terhambat lantaran banyaknya perlengketan.

’’Untuk terjadi pembuahan, ibaratnya saluran ini kan harus seperti jalan tol. Nah, karena ada penyakit ini, fungsi dan kualitas oosit dan sperma berkurang karena banyak hambatannya,’’ jelas Hanny.

Saat berhasil terjadi ovulasi pun, perkembangan embrio akan terhambat. Sebab, embrio jadi sering jatuh. Meski begitu, menurut dua dokter spesialis tersebut, penderita endometriosis tidak boleh patah arang untuk sembuh dan memiliki keturunan. Sejumlah treatment harus dijalani sejak dini.

Tiga Treatment Pencegahan

NYERI hebat saat menstruasi, bahkan mengakibatkan penderitanya pingsan, tidak bisa dianggap wajar. Apalagi bila durasi menstruasi lebih dari tujuh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News