Jansen Demokrat Akui Kehadiran Bu Mega Menguatkan Pak SBY dan Keluarga

Jansen Demokrat Akui Kehadiran Bu Mega Menguatkan Pak SBY dan Keluarga
Presiden Ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono bersalaman dengan Presiden Ke-5 RI Megawati Soekarnoputri pada pemakaman mantan Ibu Negara Ani Yudhoyono di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Minggu (2/6). Foto: DerryR/JawaPos.Com

jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP Demokrat Jansen Sitindaon menyebut kedatangan Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri ke upacara pemakaman jenazah Ani Yudhoyono menghadirkan beberapa sisi positif.

Menurut dia, kedatangan Megawati menguatkan sisi psikologis Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang dirundung duka. Diketahui, Ani Yudhoyono ialah istri dari Presiden RI keenam tersebut.

"Kami berterima kasih atas kedatangan Ibu Megawati, ya. Sebab, kedatangan beliau ini, selain menyejukkan, juga tentunya yang paling utama, ikut menguatkan Pak SBY dan keluarga yang sedang berduka," ungkap Jansen dalam keterangan tertulisnya, Senin (3/6) ini.

BACA JUGA: Interaksi Megawati - SBY di Pemakaman Bu Ani Akhiri Narasi Pertikaian

Selain itu, kata Jansen, kedatangan Megawati ke lokasi pemakaman jenazah Ani, menepis isu miring tentang hubungan SBY dengan ketua umum PDIP itu. Menurut dia, hubungan SBY dengan Megawati tidak pernah memanas.

"Kedatangan Bu Megawati ini, semoga menjadi pembuka lembaran baru untuk normalisasi hubungan yang lebih akrab dan hangat kedepannya antara pak SBY dan Bu Megawati," ucap dia.

Jansen berharap hubungan baik antara pemimpin Indonesia tetap terjaga. Hubungan baik antara pemimpin, akan menular ke pendukungnya di tataran bawah.

"Kami sebagai rakyat Indonesia tentu berharap hubungan baik antar pemimpin seperti ini terus terjalin kedepannya. Sebab, dengan sejuknya hubungan antar mantan Presiden seperti ini, juga pasti akan ikut mengalir ke bawah, ke para pendukung," pungkas dia. (mg10/jpnn)


Ketua DPP Demokrat Jansen Sitindaon menyebut kedatangan Presiden RI kelima Megawati Soekarnoputri ke upacara pemakaman jenazah Ani Yudhoyono berdampak positif terhadap SBY dan Keluarga


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News