Jelajahi Bandung, Jangan Lupa Kunjungi 3 Wisata Budaya Ini

Jelajahi Bandung, Jangan Lupa Kunjungi 3 Wisata Budaya Ini
Kampung adat di kawasan Leuwigajah, Cimahi. Foto: Ist (sportourism)

jpnn.com - KOTA Bandung tidak hanya memiliki coffee shop ataupun factory outlet yang diminati kalangan milenial. Banyak juga tempat wisata budaya yang patut dikunjungi.

Kebudayaan asli Sunda bisa Anda saksikan melalui berbagai pertunjukan seni budaya menarik yang digelar di sini. Inilah ke-3 tempat wisata budaya tersebut yang bisa Anda kunjungi saat berada di kota kembang ini.

1. Kampung Adat Cirendeu

Kampung adat di kawasan Leuwigajah, Cimahi ini, sering disebut sebagai Kampung Singkong. Hal ini disebabkan warga di sini membuat beras dari singkong, bukan dari padi seperti masyarakat Indonesia umumnya.

Alasannya bahwa singkong memiliki kadar gula yang lebih rendah daripada nasi. Singkong memang menjadi bahan utama olahan di kampung adat ini, sebagai bahan camilan lain seperti Egg Roll, simping, dan dendeng.

Seringkali pengunjung membeli oleh-oleh camilan dari bahan singkong tersebut mulai harga Rp5 ribu saja. Tak hanya itu, proses pengolahan singkong menjadi berbagai camilan ini pun bisa disaksikan oleh para pengunjung.

Pengunjung yang datang ke kampung adat ini juga bisa sekaligus belajar sejarah dan budaya.

2. Saung Angklung Udjo

Saung Angklung Udjo yang didirikan oleh suami istri Udjo Ngalagena merupakan paguyuban kesenian resmi berdiri tahun 1966

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News