Jelang Idulfitri, Herman Deru Instruksikan Kepala Daerah Pantau Stok Pangan di Pasar

Jelang Idulfitri, Herman Deru Instruksikan Kepala Daerah Pantau Stok Pangan di Pasar
Gubernur Sumsel Herman Deru (tengah) saat menghadiri kegiatan hight level meeting dan capacity building yang diselenggarakan Tim Pengendalian Inflasi Daerah se-Sumatera Selatan yang berlangsung di Ballroom Hotel Aryaduta, Selasa (11/4). Foto: Dokumentasi Humas Pemprov Sumsel

"Tinggal dipantau saja bagaimana cara distribusinya. Bukan itu saja, kita juga harus memonitor pangan lain seperti beras, daging dan ikan yang biasanya juga mendominasi gejolak harga di pasar," imbuhnya.

Sebagai salah satu penghasil pangan terbesar di Indonesia, Herman Deru meyakini Sumsel akan mampu mengendalikan laju inflasi yang kerap terjadi di sejumlah daerah lain menjelang Idulfitri.

"Sumsel ini salah satu penghasil pangan khususnya beras di Indonesia. Namun begitu, ini harus dijaga. Jangan sampai justru ada gejolak harga. Satgas pangan harus memantau setiap apapun yang terjadi di lapangan," paparnya.

Bahkan, jauh sebelum HBKN Ramadan dan Idulfitri 1444 H, Sumsel terus melakukan upaya pengendalian inflasi.

Makanya tak heran, jika Sumsel disebut-sebut sebagai salah satu provinsi terbaik dalam pengendalian inflasi secara nasional.

Hal itu juga tak lepas dari inisiasi Gubernur Herman Deru yang terus menggaungkan Gerakan Sumsel Mandiri Pangan (GSMP).

GSMP sendiri memiliki andil cukup besar dalam menekan laju inflasi.

Menurt Herman Deru, GSMP ini tidak hanya dapat mengendalikan laju inflasi, tapi juga mampu menekan angka kemiskinan dan stunting.

Gubernur Herman Deru seluruh bupati dan wali kotaharus memonitor langsung dengan rajin turun ke lapangan untuk memastikan ketersediaan dan harga pang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News